Sabtu, 16 Januari 2016

Rumah Idaman



Rumah Idaman Dan Nyaman Dengan Ukuran Mungil

Rumah indah dan nyaman tak selamanya berukuran besar. rumah mungil pun dapat membuat sang  pemilik rumah berekspresi dengan desain interior. Namun jika tidak pintar dalam membagi ruang dan menempatkan furnitur, rumah akan menjadi kurang nyaman. Desain interior pada rumah mungil yang pas memberikan kenyamanan dan keindahan. Karena rumahnya mungil, desain interior harus dapat melihatkan rumah tersebut tampak lebih luas. Kesan luas dapat dimunculkan dengan tampilan visual, seperti memilih keramik dan cara pemasangannya. Pilih keramik pola papan catur, yaitu memadukan dua keramik yang berbeda dan dipasang seperti papan catur.

Pemilihan cat dinding yang pas untuk rumah mungil adalah warna terang, seperti putih, krem, dan lainnya. Hindari warna gelap karena hanya akan membuat ruangan anda semakin sempit. Jangan memadukan warna cat lebih dari satu karena warna cat yang sama bisa membuat ruangan tampak luas.

Tips Memilih Furniture Untuk Rumah Indah Yang Mungil

Memiliki rumah mungil tentu harus sadar akan tempat yang serba terbatas. Maka dari itu saat memilih furniture harus memperhatikan ukurannya. Sebaiknya pilih furniture yang ukurannya kecil atau sesuaikan ukuran ruangan. Pilih furniture minimalis agar terkesan sederhana dan tak membuat ruangan penuh. Pastikan furniture yang dipilih berwarna lembut dan memberikan efek luas pada ruangan.

Rumah indah yang mungil akan terkesan luas jika ada cermin-cermin dalam rumah. Selain cermin juga dapat menggunakan jendela besar serta daun pintu terbuat dari kaca. Untuk hiasannya dapat memasukkan hiasan berasal dari alam. Jika menyukai benda seni, dapat meletakannya sekitar satu setengah meter lantai.

Memaksimalkan setiap sudut ruangan dengan memanfaatkan ruang kosong, seperti di bawah wastafel sebagai ruang penyimpanan. Dinding yang kosong dapat anda tempati hiasan dinding untuk mempercantik interior rumah mungil. Susun hiasan dinding yang diatur menurut tingginya sehingga akan terbentuk tinggi yang berjenjang. Rumah mungil anda akan tampak indah dan rapi.

Perencanaan Bangunan Pada Rumah Indah Yang Mungil
Dalam mendesain rumah baik berukuran luas ataupun mungil tentunya butuh perencanaan bangunan yang matang agar sesuai dengan yang diharapkan. 

Berikut adalah beberapa poin penting dalam merencanakan bangunan rumah mungil:

·         Perencanaan struktur bangunan
Fungsi utama dari rumah adalah tempat berlindung dari berbagai cuaca bagi penghuni rumah. Maka struktur rumah wajib dirancang dengan baik dan matang agar dapat menahan terpaan berbagai cuaca dan getaran gempa.
·         Proporsi ideal antara lahan taman dan terbangun
Taman mampu menghasilkan oksigen dan sebagai penyaring polusi udara. Taman berfungsi local climate modifier. Perbandingan yang ideal adalah 60:40 antara lahan terbangun dengan luas taman.
·         Pencahayaan
Unsur pencahayaan bisa mempengaruhi kesehatan dan kenyamanan bagi para penghuni rumah. Sebaiknya ruangan dalam rumah mendapatkan cahaya sinar matahari untuk mencegah kelembaban sehingga menyebabkan jamur dan bakteri negatif tumbuh. Kesehatan pun akan terganggu karena hal itu.

Nah, demikianlah cara mendesain rumah indah dan nyaman yang mungil supaya para penghuni rumah betah tinggal berlama-lama di rumah.

Buah Mangkudu



Manfaat Buah Mangkudu yang Mengiurkan

 Jakenan kaya akan buah mangkudu, buah ini terasa tak enak dan terasa getir campur pedas, buah mangkudu banyak digemari orang untuk dikosumsi untuk menyembuhkan berbagai macam penyakit. Tumbuhan mangkudu banyak tumbuh subur di Negara kita dan tumbuh juga di Negara-negara kepulauan Pasifik,Austrlia Asia Tenggara juga  India.

Buah mangkudu yang nama latinnya morinda citrifolia kini mulai diteliti secara medis oleh beberapa pakar kedokteran untuk mencari bukti keabsahan sebagai obat herbal yang manjur.ternyata buah mangkudu ini mengandung sejumlah fitokimia atau sejenis buah-buahan yang mengandung pencegah penyakit pada tubuh manusia. Fitokimia yang terkandung dalam buah mangkudu antara lain : asam lemak lignam, alkaloida, beta-sitosterol, flavonoid dan iridoid. Namun bagi pakar kedokteran semua fitokimia tersebut masih dalam penelitian untuk dibuktikan secara klinik untuk memperoleh bukti yang outentik.

Buah mangkudu bagi masyarakat secara umum sebagai obat herbal satu-satunya, yaitu sebagai obat penyakit influenza,sakit kepala, sakit diabetes, kolesterol, tekanan darat tinggi/struck, alergi, reumatik, penyakit jantung, infeksi luka-luka, peradangan, kanker, dan lain-lain.

Buah mangkudu seperti buah pada umumnya, maka tidak ada resiko untuk mengkosumsinya, kleamanan buah mangkudu terjamin untuk di jadikan obat-obatan, bahkan dimedia televise sekarang bias dibuat minuman yang segar, yaitu kopi dari buah mangkudu.